Home Berita Presiden Prabowo Resmikan Terminal Khusus Haji dan Umrah di Bandara Soetta

Presiden Prabowo Resmikan Terminal Khusus Haji dan Umrah di Bandara Soetta

Share

JAKARTA, LINTAS – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meresmikan Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta (Soeta), Tangerang, Banten sebagai Terminal Khusus Haji dan Umrah, Minggu (4/5/2025).

Terminal ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan efisiensi pelayanan bagi jamaah yang akan beribadah ke Tanah Suci.

Dalam sambutannya, Prabowo mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dalam revitalisasi Terminal 2F, termasuk Kementerian BUMN, Holding InJourney, Kementerian Perhubungan, dan Danantara.

“Saya menyambut baik dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas upaya semua pihak yang telah merealisasikan terminal ini. Ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan pelayanan bagi jamaah Haji dan Umrah,” ujar Presiden.

Prabowo juga menyoroti besarnya jumlah jamaah asal Indonesia yang setiap tahunnya mencapai sekitar dua juta orang, termasuk banyak di antaranya yang lanjut usia. Oleh karena itu, menurutnya, fasilitas khusus seperti ini sangat dibutuhkan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan layak.

“Saat ini kita juga sedang berjuang keras untuk menurunkan biaya haji semurah mungkin agar bisa diakses lebih luas oleh masyarakat,” tambahnya.

Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi turut menyampaikan optimismenya bahwa kehadiran terminal khusus ini akan memperlancar perjalanan ibadah Haji dan Umrah.

“Dengan adanya Terminal Khusus Haji dan Umrah, pelayanan akan semakin baik dan perjalanan jamaah menjadi lebih nyaman. Kami harap para jamaah bisa semakin khusyuk dalam menjalankan ibadah,” ujar Dudy.

Terminal 2F yang kini disulap menjadi terminal khusus ini terdiri dari tiga lantai dengan total luas mencapai 27.400 meter persegi. Kapasitasnya mampu menampung hingga 6,1 juta penumpang per tahun.

Suasana di Terminal Khusus Haji dan Umroh di Bandara Soetta, Minggu (4/5/2025). |Dok/BKIP

Selain memperindah infrastruktur utama, revitalisasi juga mencakup pembangunan masjid, ruang tunggu (lounge) khusus Umrah dengan kapasitas 3.000 orang, serta area parkir bus.

Terdapat 20 counter check-in dan ruang tunggu yang dirancang untuk menampung jamaah dan keluarga selama proses keberangkatan. Kementerian Perhubungan juga telah menyiapkan dukungan transportasi maksimal, termasuk melalui tiga maskapai yang melayani keberangkatan Haji tahun ini: Garuda Indonesia, Saudi Airlines, dan Lion Air.

“Dengan adanya Terminal 2F ini, kami yakin keberangkatan jamaah dari Jakarta dan sekitarnya akan berjalan semakin lancar,” ujar Dudy.

Baca Juga: KPR Bunga Rendah, Ini Pilihan Bank dan Simulasi Cicilan Rumah Subsidi

Acara peresmian ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi negara, seperti Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Agama Nasaruddin Umar, dan Chief Operating Officer Danantara, Dony Oskario. (CHI)

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.

Copyright © 2025, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.