Penumpang tetap bisa naik MRT tanpa harus punya kartu elektronik. Bagaimana caranya?
Para penumpang ternyata bisa naik MRT Jakarta tanpa harus punya atau menggunakan kartu elektronik.
Jangan khawatir jika kartu elektronik Anda tiba-tiba hilang, tak terbawa, saldonya tak mencukupi ataupun habis.
Tim Majalah Lintas mengetahuinya saat menjajal naik MRT Jakarta pada Rabu (28/6/2023).
Penumpang juga masih bisa tetap naik MRT tanpa harus membeli kartu multitrip dan single trip.
Syaratnya, Anda harus punya aplikasi uang elektronik (e-wallet) yakni AstraPay, i.Saku, dan blu. Per 1 Juli 2023, Dana, Ovo, Gopay dan LinkAja tidak bisa digunakan lagi.
Uang elektronik ini digunakan untuk melakukan pembayaran melalui Aplikasi MRT-J.
Jika hal ini terjadi, Anda tetap bisa naik naik MRT meski tanpa kartu di setiap stasiun yang beroperasi.
Dengan aplikasi MRT-J, penumpang dapat melakukan pembelian tiket sebelum tiba di stasiun.
Lalu, mereka memindai kode QR di pintu penumpang dan masuk ke area berbayar beranda peron.
Beli Tiket di Aplikasi MRT-J
Hal pertama yang dilakukan ketika hendak membeli tiket MRT yakni mengunduh aplikasi MRT-J di PlayStore atau AppStore.
Penumpang lalu melanjutkan ke tahap registrasi dengan mengisi nomor ponsel dan akun e-mail.
Berikutnya, setelah berhasil membuat akun MRT-J, penumpang bisa memilih Pesan Tiket pada halaman yang tertera, kemudian memilih stasiun keberangkatan dan tujuan.
Setelah menentukan keberangkatan dan tujuan, penumpang akan melakukan pembayaran tiket melalui AstraPay, i.Saku, dan blu. Per 1 Juli 2023, Dana, Ovo, Gopay dan LinkAja tidak bisa digunakan lagi.
Tiket yang sudah berhasil dibayar telah siap digunakan dan dipindai di pintu masuk penumpang sebelum memasuki peron stasiun MRT.
Dengan adanya aplikasi ini, penumpang dimudahkan dalam melakukan pembayaran, dan juga tidak perlu antre untuk membeli tiket di loket.
Saat ini, MRT Jakarta punya 13 stasiun yakni Stasiun Lebak Bulus Grab, Fatmawati Indomaret, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M BCA. ASEAN, Senayan, Istora Mandiri, Bendungan Hilir, Setiabudi Astra, Dukuh Atas BNI dan Bundaran HI. (MDF)
1 comment
Sangat membantu