Home Berita Mencari Skema Pembiayaan Inovatif lewat CreatIFF 2025

Mencari Skema Pembiayaan Inovatif lewat CreatIFF 2025

Share

JAKARTA, LINTAS – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan menggelar CreatIFF 2025 untuk membahas pembiayaan infrastruktur yang lebih kreatif dan berkelanjutan. Acara ini digelar menyikapi tantangan keterbatasan anggaran pembangunan nasional.

Kegiatan ini akan berlangsung pada Rabu, 3 Juni 2025 di Jakarta. Format tahun ini dikemas sebagai Bincang Infrastruktur bertema “Menjawab Tantangan Pembiayaan Kreatif di Tengah Optimalisasi Anggaran.”

Menteri PU Dody Hanggodo dijadwalkan hadir. Ia menegaskan pentingnya skema pembiayaan yang inovatif, akuntabel, dan menarik bagi investor.

“Saya dorong pengembangan skema seperti KPBU, blended finance, dan sekuritisasi aset. Ekosistem pembiayaan juga harus kondusif dan transparan,” ujarnya seperti dikutip dari rilis pers yang diterima majalahlintas.com.

CreatIFF adalah inisiatif Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum (DJPI) sejak 2022. Tujuannya memperkuat kerja sama antarpemangku kepentingan dalam pembiayaan infrastruktur.

Baca Juga: Indonesia Buka Peluang Investasi Kereta Api Lewat Skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha

Dody menyebutkan, CreatIFF juga bagian dari program PU608 untuk mendukung Astacita. Sasaran utamanya adalah efisiensi investasi (ICOR < 6), pengentasan rakyat dari kemiskinan menuju 0%, dan pertumbuhan ekonomi 8% per tahun.

“Ini adalah kontribusi nyata Kementerian PU untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” katanya.

Kolaborasi Lintas Sektor

Dirjen DJPI Rachman Arief Dienaputra mengatakan, CreatIFF diharapkan menjadi ruang diskusi dan katalisator skema pembiayaan infrastruktur yang inklusif. Ia menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor.

Dalam lima tahun terakhir, Kementerian PU telah menandatangani 16 proyek KPBU. Di antaranya Jalan Tol JORR Elevated Cikunir–Ulujami, Jalan Trans Papua, dan SPAM Regional Jatiluhur I.

Untuk periode 2025–2029, target pembiayaan kreatif akan difokuskan pada sektor Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Cipta Karya.

CreatIFF 2025 akan menghadirkan pembicara dari sektor publik dan swasta. Di antaranya Rosan Roeslani (CEO BPI Danantara Indonesia), Jisman P Hutajulu (Dirjen Ketenagalistrikan ESDM), Dhony Rahajoe (Kadin), Rivan Achmad Purwanto (PT Jasa Marga), dan Budi Hartono (PT Baja Titian Utama).

Mereka akan membahas peran lembaga masing-masing dalam pembiayaan dan pembangunan infrastruktur nasional. (HRZ)

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.

Copyright © 2025, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.