Sumber informasi tepercaya seputar infrastruktur,
transportasi, dan berita aktual lainnya.
10 February 2025
Home Berita Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, Menteri PU Ingatkan Soal Kejujuran dan Keadilan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, Menteri PU Ingatkan Soal Kejujuran dan Keadilan

Share

JAKARTA, LINTAS – Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo melantik 15 Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan 5 Staf Khusus Kementerian PU di Auditorium Kementerian PU, Senin (20/1/2025).

Pelantikan ini merupakan bagian dari reorganisasi Kementerian PU dalam Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang dilantik pada 20 Oktober 2024.

Dalam sambutannya, Menteri Dody menyampaikan penghargaan kepada pejabat yang telah menyelesaikan masa baktinya.

“Kontribusi, kinerja, dan dedikasi Anda sangat berarti dalam mewujudkan tujuan-tujuan besar Kementerian PU,” ungkap Menteri Dody.

Kepada pejabat baru, Menteri Dody mengingatkan agar dalam menjalankan tugas dilakukan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab.

“Ingat pesan Presiden Prabowo, kita harus menjaga integritas serta mengedepankan prinsip kejujuran, keterbukaan, dan keadilan dalam setiap langkah,” ujarnya.

Menteri Dody juga menekankan pentingnya teladan yang baik dari pejabat publik. Ia meminta agar seluruh pejabat menunjukkan profesionalisme, etika kerja yang tinggi, dan sikap yang inspiratif bagi masyarakat.

Lebih lanjut, Menteri Dody menjelaskan tugas besar yang menanti berdasarkan Rencana Kerja Kementerian PU.

“Visi kita adalah ‘Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045’ dengan delapan misi Asta Cita sebagai Prioritas Nasional, didukung 17 Program Prioritas, 8 Program Quick Wins, dan 320 program kerja,” jelasnya.

Ia juga menyampaikan arahan Presiden Prabowo mengenai Program Utama Kementerian PU untuk periode 2025-2029.

Program ini memiliki fokus transformatif untuk menjadikan infrastruktur sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi dengan target ICOR < 6, pengentasan kemiskinan hingga 0 persen, dan pertumbuhan ekonomi sebesar 8 persen per tahun.

“Strategi pencapaian dibangun melalui delapan pilar utama, yaitu optimalisasi biaya dan aset, investasi infrastruktur, percepatan penyediaan akses infrastruktur dasar, penyerapan tenaga kerja, penguatan kawasan prioritas dan konektivitas, serta swasembada pangan,” ujar Menteri Dody.

Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Eselon IA yang Dilantik:

  • Ir. Mohammad Zainal Fatah sebagai Sekretaris Jenderal.
  • Dr. Dadang Rukmana, S.H., CES., DEA sebagai Inspektur Jenderal
  • Ir. Lilik Retno Cahyadiningsih, M.A sebagai Direktur Jenderal Sumber Daya Air
  • Ir. Roy Rizali Anwar, S.T., M.T. sebagai Direktur Jenderal Bina Marga
  • Dewi Chomistriana, S.T., M.Sc. sebagai Direktur Jenderal Cipta Karya
  • Dr. Ir. Maulidya Indah Junica, M.Sc. sebagai Direktur Jenderal Prasarana Strategis
  • Ir. Abdul Muis sebagai Direktur Jenderal Bina Konstruksi
  • Ir. Rachman Arief Dienaputra sebagai Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum
  • Bob Arthur Lombogia, S.T., M.Si sebagai Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah
  • Dra. Canka A.S. Putri, M.A. sebagai Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia.

Adapun Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Eselon IB yang Dilantik:

  • Ir. Edy Juharsyah sebagai Staf Ahli Bidang Keterpaduan Pembangunan
  • Ir. Abram Elsajaya Barus sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Investasi
  • Ir. K.M. Arsyad sebagai Staf Ahli Bidang Sosial Budaya dan Peran Masyarakat
  • Dr. Triono Junoasmono, S.T., M.T. sebagai Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga
  • Dr. Ir. Yudha Mediawan, M.Dev.Plg. sebagai Staf Ahli Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan

Staf Khusus Menteri yang Dilantik:

  • Jansen Sitindaon, S.H., M.H. sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Komunikasi Publik.
  • Dr. Ir. Arie Setiadi Moerwanto, M.Sc. sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Sumber Daya Air dan Kerja Sama Internasional.
  • Jemmy Setiawan, S.H., M.H. sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Hukum.
  • Mukhamad Oki Isnaini, B.Sc., M.Sc., M.A. sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Dukungan Kebijakan dan Kelembagaan.
  • Dipl.-Ing. Syamsul Bachri Yusuf, M.Si. (Han) sebagai Staf Khusus Menteri Bidang Teknologi dan Kepatuhan Internasional. (*/CHI)

Baca Juga: Dody Hanggodo Sebut Peran Swasta dalam Proyek Infrastruktur untuk Turunkan ICOR

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.