Home Berita Dua Paket di Seksi 1 Kartasura-Purwomartani Selesai pada Kuartal III-2024

Dua Paket di Seksi 1 Kartasura-Purwomartani Selesai pada Kuartal III-2024

Share

JAKARTA, LINTAS – Dua paket pekerjaan di Seksi 1 Kartasura-Purwomartani Jalan Tol Solo-Yogyakarta, yakni Paket 1 (Solo-Klaten/22,30 km) dan Paket 2 (Klaten-Purwomartini/20,08 km) ditargetkan selesai pada kuartal III-2024.

Jalan Tol Solo-Yogyakarta, yang memiliki panjang 96,57 km dan merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN), dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Jogjasolo Marga Makmur.

Dikutip dari website resmi Badan Pengatur Jalan Tol Kementerian PUPR, Rabu (27/9/2023), progres Solo-Klaten mencapai 53,94 persen dan Klaten-Purwomartani 4,57 persen.

Dari pemberitaan sebelumnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pengerjaan Jalan Tol Solo-Yogyakarta terus dikebut karena jalan tol ini sangat ditunggu masyarakat.

“Untuk PSN Jalan Tol Solo-Yogyakarta, tahun 2024 semoga sudah dapat dimanfaatkan masyarakat sampai Purwomartani. Sebab, jalan tol ini memang sudah sangat ditunggu,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beberapa waktu lalu, dikutip dari rilis pers Sabtu (22/7/2023). (Baca Juga: Ditunggu Warga, Jalan Tol Solo-Yogyakarta Target Rampung pada 2024)

Tingkatkan Konektivitas

Mengutip Basuki, keberadaan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulonprogo, kelak akan meningkatkan konektivitas dan menguarai kemacetan di Provinsi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta.

Selain itu, Jalan Tol Solo-Yogyakarta juga akan memangkas waktu tempuh berkendara dari Solo ke Yogyakarta hingga Kulonprogo dan sekaligus mendukung Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Super Prioritas Borobudur.

Jalan tol ini dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Jogjasolo Marga Makmur yang nantinya dilengkapi dengan sembilan simpang susun (interchange) dan satu persimpangan (junction) Sleman. Kesembilan Simpang Susun (SS) tersebut, yakni SS Kartosuro, SS Karanganom, SS Klaten, SS Prambanan dan Manisrenggo, SS Purwomartani, SS Gamping, SS Sentolo, SS Wates, dan SS YIA. (*/MDF)

Baca Juga: Jasa Marga Fungsionalkan Jalan Tol Solo-Yogyakarta dengan Sistem Satu Arah

Share

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.