Sumber informasi tepercaya seputar infrastruktur,
transportasi, dan berita aktual lainnya.
13 January 2025
Home Berita Pemesanan Tiket Kereta Api Februari 2025 Sudah Dibuka 31 Desember 2024

Pemesanan Tiket Kereta Api Februari 2025 Sudah Dibuka 31 Desember 2024

Share

JAKARTA, LINTAS – PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengumumkan pemesanan tiket antarkota untuk perjalanan bulan Februari 2025 telah dibuka secara bertahap mulai Selasa (31/12/2024).

Kebijakan ini merupakan bagian dari upaya KAI bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan untuk meningkatkan layanan transportasi di Indonesia.

Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menjelaskan bahwa perubahan Gapeka 2025 membawa sejumlah peningkatan signifikan dalam aspek keselamatan, keandalan, kecepatan, dan kapasitas angkut perjalanan kereta api.

“Dalam aspek keselamatan, jadwal perjalanan kereta api kini lebih optimal dan terencana sesuai dengan pembaruan sarana dan prasarana terbaru. Selain itu, keandalan infrastruktur dan armada kereta api juga terus ditingkatkan melalui modernisasi serta penambahan armada baru,” ujar Anne.

Anne menambahkan bahwa penerapan Gapeka 2025 memungkinkan pengurangan total waktu perjalanan antarkota di Pulau Jawa hingga 2.551 menit per hari.

Kapasitas angkut juga meningkat dengan penambahan 20 perjalanan kereta api antarkota Jawa serta perpanjangan relasi untuk menjangkau lebih banyak wilayah.

“Penjualan tiket kereta api antarkota untuk Februari 2025 dilakukan secara bertahap. Jika ada perjalanan yang belum tersedia di platform penjualan seperti aplikasi Access by KAI atau website kai.id, pelanggan disarankan untuk melakukan pengecekan secara berkala,” jelas Anne.

Saat ini, tiket KA antarkota dapat dipesan mulai H-30 sebelum keberangkatan. Namun, secara bertahap kebijakan ini akan kembali disesuaikan menjadi H-45 sebelum keberangkatan.

Pelanggan yang membutuhkan informasi lebih lanjut dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon 121 atau akun media sosial resmi @KAI121.

Anne menegaskan bahwa KAI akan terus memberikan pembaruan informasi melalui rilis resmi terkait implementasi Gapeka 2025 pada seluruh kanal penjualan tiket.

“Kami berharap inovasi yang dihadirkan melalui Gapeka 2025 ini dapat meningkatkan kualitas perjalanan secara menyeluruh,” pungkas Anne. (CHI)

Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Penumpang Jawa-Bali Jelang Tahun Baru 2025, Menhub Dudy Instruksikan Hal Ini

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.