Sumber informasi tepercaya seputar infrastruktur,
transportasi, dan berita aktual lainnya.
14 December 2024
Home Berita KRL Jabodetabek Beroperasi Hingga Tengah Malam

KRL Jabodetabek Beroperasi Hingga Tengah Malam

Share

Jakarta – KAI Commuter menambah jam operasional KRL Jabodetabek selama 2 jam, sehingga jam operasionalnya dimulai pukul 04.00 – 24.00 WIB. KRL Jabodetabek beroperasi hingga tengah malam tersebut mulai diberlakukan pada Senin (4/4/2022).

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anna Purba menjelaskan tambahan jam operasional dilakukan karena terjadi penambahan layanan perjalanan KRL Jabodetabek.

“KAI Commuter akan mengoperasikan 1.053 perjalanan per hari dengan mengoperasikan 94 rangkaian KRL setiap hari,” tutur Anne dihubungi, Senin (4/4/2022).

Adapun penambahan layanan perjalanan dilakukan pada jam operasional padat.

Anne mengungkapkan, berdasarkan data KAI Commuter, jumlah perjalanan paling sibuk terjadi pada pukul 06.00 – 07.00 WIB dan 16.00 – 18.00 WIB.

Maka pada pagi KRL Jabodetabek akan melakukan 376 perjalanan dari sebelumnya 309 perjalanan.

Kemudian pada sore hari, terdapat 337 perjalanan dari sebelumnya 241 perjalanan.

“Penyesuaian operasional ini sejalan dengan upaya KAI Commuter untuk terus menerapkan protokol kesehatan yang berlaku,” jelas Anne.

“KAI Commuter juga tetap memberlakukan aturan-aturan protokol kesehatan yang berlaku serta pembatasan kepasitas kuota pengguna sebanyak 60 persen sesuai dengan peraturan terbaru dari pemerintah,” paparnya.

Anne juga memaparkan penambahan layanan perjalanan juga didasari penambahan jumlah penumpang di bulan Maret yang signifikan.

Pekan awal Maret, jumlah pengguna KRL Jabodetabek per hari rata-rata 444.292 orang.

“Sedangkan pada minggu terakhir bulan Maret 2022 rata-rata volume harian sebanyak 620.333 pengguna atau mengalami kenaikan sebesar 40 persen,” sebut Anne.

Terakhir ia mengingatkan pengguna KRL Jabodetabek baik yang beroperasi siang maupun malam, agar tetap menerapkan protokol kesehatan di areal stasiun.

Penyekatan dan pemberlakuan antrean, sambung Anne, mungkin dilakukan untuk mengurai kepadatan penumpang di dalam KRL.

Sementara untuk pengguna KRL dapat melakukan pengecekan kepadatan di stasiun dengan mengakses aplikasi KRL Access.

Berikut jumlah layanan perjalanan tiap lintas KRL Jabodetabek:

  1. KRL Central Line: 237 perjalanan
  2. KRL Cikarang Line: 215 perjalanan
  3. KRL Loop Line: 201 perjalanan
  4. KRL Rangkasbitung line: 218 perjalanan
  5. KRL Tangerang Line: 108 perjalanan
  6. KRL Tanjung Priok Line: 74 perjalanan

Baca juga: Jalur Kereta Api Bogor – Sukabumi Segera Beroperasi Kembali

Oleh:

Share

Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.