Home Berita Majalah “Lintas” Harus Jadi “Agent of Education”

Majalah “Lintas” Harus Jadi “Agent of Education”

Share

JAKARTA, LINTAS — Majalah Lintas diharapkan bisa menjadi agen pendidikan atau agent of education yang bisa mencerdaskan bangsa lewat pemberitaan yang baik. Berita terkait infrastruktur dan transportasi tidak lagi menitikberatkan pada seberapa anggaran yang dibutuhkan, tetapi seberapa besar dampaknya kepada masyarakat.

Hal itu disampaikan pembina majalah Lintas, Gandhi Harahap, dalam acara Halabilahal Keluarga Besar Lintas Media Infrastruktur, Senin (29/4/2024) di Hotel Ambara, Jakarta Selatan.

“Progres dan anggaran memang penting diberitakan, tetapi jauh lebih penting tentang apa dampak dari pembangunan suatu infrastruktur tersebut,” ujar Gandhi, yang juga pensiunan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Gandhi mengharapkan majalah Lintas bisa menjadi agen pendidikan untuk pemberitaan terkait kegiatan ke-PUPR-an. “Dalam perbincangan internal Lintas, saya sering menekankan, agar Lintas memberitakan apa yang bisa dijangkau. Dengan keterbatasan sumber daya, Lintas tidak perlu harus memberitakan semua, tetapi bisa mencari sisi-sisi lain dari sebuah peristiwa sehingga pembaca bisa tercerahkan. Dengan begitu, Lintas telah menjadi agent of education,” ujar Gandhi.

Halalbihalal Lintas 2024 ini dihadiri oleh jajaran Direksi dan Komisaris PT Lintas Media Infrastruktur beserta para awak redaksi, baik cetak maupun online.

Peserta Halalbihalal Lintas 2024 berfoto bersama, Senin (29/4/2024), di Hotel Ambara, Jakarta Selatan. | Dok. Lintas

“PT Lintas Media Infrastruktur kini tidak hanya berkecimpung dalam pemberitaan lewat media cetak, tetapi juga sudah memulai pemberitaan di ranah online dengan kehadiran portal berita www.majalahlintas.com. Tidak hanya itu, Lintas juga sudah hadir di platform media sosial, seperti Youtube, Instagram, Tiktok, dan Facebook,” kata Direktur Utama PT Lintas Media Infrastruktur Paul Ames Halomoan Siahaan.

Paul menambahkan, untuk Youtube, Lintas sekarang sudah mempunyai mata acara baru yakni siniar atau podcast Me-Lintas. “Acara ini menghadirkan narasumber-narasumber istimewa untuk memberikan pencerahan dalam berbagai topik terkait infrastruktur dan transportasi,” ujarnya.

Lebih Baik

Dalam acara tersebut, Komisaris Utama Sutaryo menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas pencapaian Lintas sejak berdiri. “Prestasi dan pencapaian Lintas hingga sekarang patut kita syukuri dan ke depan kita harapkan lebih baik lagi,” ujar Sutaryo dalam sambutannya.

Setelah mendengar tausiyah dari ustaz Abdul Ghoni yang mengingatkan kembali definisi dan pentingnya halalbihalal, para undangan disuguhi alunan musik organ tunggal dan pembagian door-prize. (HRZ)

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.