Home Berita Siap Berlaga di PON XXI 2024, Atlet Gateball dari 29 Provinsi Ikuti Babak Kualifikasi

Siap Berlaga di PON XXI 2024, Atlet Gateball dari 29 Provinsi Ikuti Babak Kualifikasi

Share

Tangerang, Lintas  – Pengurus Besar Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PB Pergatsi) menggelar Babak Kualifikasi Cabang olahraga Gateball di Tangerang, Banten, 21-25 Juni 2023. Kualifikasi yang diikuti 29 provinsi ini bertujuan menyaring tim terbaik yang akan bertanding dalam Pekan Olahraga Nasional XXI 2024 yang digelar di Aceh dan Sumatera Utara.

Ketua Harian PB Pergatsi Khalawi Abdul Hamid, yang membacakan sambutan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono sekaligus Ketua Umum PB Pergatsi, mengimbau atlet gateball menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas.

Ketua Harian PB Pergatsi Khalawi Abdul Hamid. | Majalah Lintas/Agustinus Mendröfa

“Kepada wasit dan atlet agar mengikuti permainan sesuai aturan dengan menjunjung tinggi sportivitas. Karena, pertandingan ini cukup lama hingga 25 Juni 2023, tolong dijaga kesehatan dan semangatnya karena nanti pertandingan di PON akan lebih lama lagi sehingga membutuhkan stamina dan ketahanan mental,” ujarnya, Rabu (21/6/2023).

Khalawi menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan Babak Kualifikasi Gateball PON XXI. “Terutama kepada para atlet dan kontingen serta seluruh sponsor yang menyukseskan acara hari ini,” kata Khalawi.

Delapan Nomor

Plt Ketua Umum Pengprov Pergatsi DKI Jakarta Thomas Aden, selaku Ketua Panitia Penyelenggara, kepada Majalah Lintas, mengatakan, kategori dan nomor-nomor yang dipertandingkan pada Babak Kualifikasi PON XXI, yaitu beregu, triple, ganda, dan tunggal.

Secara keseluruhan, akan ada 8 nomor pertandingan, yakni beregu campuran, beregu pria, triple campuran, triple pria, ganda campuran, ganda pria, tunggal pria, dan tunggal wanita.

“Total 684 atlet dan lebih dari 200 ofisial berkumpul di sini. Para gateballer lebih dari 1.000 orang dari 29 provinsi. Dipimpin wasit-wasit terpilih dari seluruh Indonesia,” ujarnya.

Dheny Ivantries, atlet dari Jambi, kepada Majalah Lintas, mengatakan, sebelum ikut kualifikasi ini, timnya sudah bersiap sejak tiga bulan lalu.

“Kami dari Pergatsi Jambi, khususnya dari pengurus mempersiapkan para atlet dengan sangat matang. Lebih-kurang pembinaan jangka panjangnya sudah hampir sekitar 3 bulan. Lebih diintensifkan lagi sebulan terakhir ini. Kami melakukan training center atau pemusatan pelatihan kepada atlet-atlet yang lolos pada seleksi babak kualifikasi PON di BSD Tangerang,” kata Ivan, pegawai Bidang Sekretariat Dinas PUPR Provinsi Jambi itu.

Atlet gateball asal Jambi, Dheny Ivantries | Majalah Lintas/Agustinus Mendröfa

Ivan mengatakan, timnya berusaha bisa masuk pada lima besar dan bisa lolos pada PON 2024. “Kami turun di lima kategori. Jadi, harapannya empat kategori itu minimal lolos di enam besar agar dapat lolos ke PON di Aceh-Medan 2024,” ujarnya. (MDF)

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.