Home Berita Presiden: Progres Pembangunan Infrastruktur IKN Tahap 1 Sesuai Target

Presiden: Progres Pembangunan Infrastruktur IKN Tahap 1 Sesuai Target

Share

JAKARTA, LINTAS – Pembangunan infrastruktur dan bangunan gedung IKN tahap 1 sudah mencapai 52 persen. Kondisi ini melebihi target sebesar 47 persen. Adapun pembangunan gedung Kantor Presiden sudah sesuai target.

Hal itu disampaikan oleh Presiden Joko Widodo saat menerima Kompas 100 CEO Forum di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kamis (2/11/2023).

“Saya lihat schedule dan target. Saya kira masih dalam target,” kata Presiden.

Menurut Presiden, pembangunan infrastruktur dasar dan kantor pemerintah, termasuk Kantor Presiden bagian dari pekerjaan tahap pertama yang dibiayai APBN. Selanjutnya, pengembangan IKN akan terus didorong investasi dari swasta (private sector).

Penampakan kantor Kepresidenan yang sedang dibangun. | Dok. KemenPUPR

“Untuk pembangunannya, 20 persen gedung pemerintah dan infrastruktur dasar dibiayai oleh APBN dan 80 persen lainnya akan kita berikan kepada private sector, pada dunia usaha, pada swasta,” kata Presiden.

Investasi dan TKDN

Terkait investasi, Presiden mengaku senang dengan ketertarikan dari para investor untuk berpartisipasi dalam pengembangan IKN Nusantara yang masif.

“Sampai hari ini dan hitungan kita sampai Desember 2023 akan ada investasi sebesar Rp 45 triliun akan memulai pekerjaan di IKN Nusantara,” kata Presiden.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, yang mendampingi Presiden, mengatakan, pembangunan gedung Kantor Presiden merupakan desain anak bangsa yang interiornya semaksimal mungkin menggunakan produk dalam negeri. Pentingnya penggunaan komponen produk dalam negeri (tingkat komponen dalam negeri) dalam pembangunan IKN untuk menjaga roda ekonomi nasional.

“Semaksimal mungkin interiornya merupakan produk dalam negeri, ada dari NTB (Nusa Tenggara Barat), ada dari Cempoko Boyolali (Jawa Tengah), dan daerah lain, tetapi didesain lebih baik,” kata Basuki. (*/HRZ)

Baca Juga: Tekankan Kolaborasi Pemerintah dan Swasta, Jokowi Sebut Biaya Pembangunan IKN 33 Miliar Dolfar AS

Oleh:

Share

ARTIKEL TERKAIT

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.