JAKARTA, LINTAS — Jam layanan Bus DAMRI dari Kelapa Gading, Jakarta, ke Bandara Soekarno-Hatta mengalami perubahan.
Layanan Bus ke Bandara Soetta ini bisa dimanfaatkan warga di sekitar Kelapa Gading maupun Jakarta Utara.
Menurut media sosial DAMRI, keberangkatan DAMRI dari Kelapa Gading dibagi dalam tiga waktu yakni pagi, siang, dan malam.
Untuk pagi dan siang, keberangkatan dari Mall Kelapa Gading ini sebanyak enam kali sejak pukul 05.00 WIB.
Sedangkan untuk keberangkatan malam hanya sebanyak tiga kali, di mana terakhir pukul 19.00 WIB.
Pick up point layanan DAMRI Bandara ini berada di depan lobi MKG Jco. Tarif layanan Bus Damri dari Kelapa Gading sebesar Rp 80.000.
Semua rute DAMRI Bandara Soekarno-Hatta hanya melayani poembayaran nontunai mulai 1 Februari 2024.
Pemesanan tiket DAMRI Bandara bisa melalui aplikasi Damri maupun nomor whatsapp 081121100825.
Jadwal DAMRI Bandara
Berikut jadwal DAMRI rute Mall Kelapa Gading-Bandara Soekarno Hatta:
Pagi (WIB)
05.00 – 06.00 – 07.00 – 08.00 – 09.00 – 10.00
Siang
11.00 – 12.00 – 13.00 – 14.00 – 15.00 – 16.00
Malam
17.00 – 18.00 – 19.00
(EDW)
Baca Juga: Ini Rincian Rute Baru JRC DAMRI di Wilayah Bogor