Sumber informasi tepercaya seputar infrastruktur,
transportasi, dan berita aktual lainnya.
9 February 2025
Home Berita Tarif Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Dipatok Rp 19.000

Tarif Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Dipatok Rp 19.000

Share

Demak, Lintas –  Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Sabtu (25/2/2023). Pemberlakuan tarif Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak akan dimulai Senin (27/2/2023).

Mengutip keterangan resmi PT PP (Persero) Tbk (PTPP), Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak memiliki tarif tol awal untuk kendaraan Golongan I sebesar Rp 1.195 per kilometer atau sebesar Rp 19.000.

PT PP Tbk merupakan pemilik porsi saham mayoritas Jalan Tol Semarang-Demak sebesar 75,10 persen. Sisa kepemilikan saham sebesar 24,90 persen dimiliki oleh PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA).

Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yang menjadi pengelola Jalan Tol Semarang-Demak bernama PT PP Semarang Demak (PPSD).

”Sebagai perusahaan BUMN yang bergerak di bidang konstruksi dan investasi, PT PP turut berperan serta dan aktif dalam penyertaan bisnis investasi di bidang penyediaan infrastruktur jalan tol. Salah satunya, yaitu Jalan Tol Semarang-Demak, yang merupakan bagian dari Jalan Tol Trans-Jawa,” kata Direktur Utama PT PP Novel Arsyad, dikutip Minggu (26/2/2023).

Jalan tol ini memiliki nilai investasi sebesar Rp 5,9 triliun. Masa konsesinya selama 50 tahun.

Perusahaan meyakini investasi jalan tol ini sangat menjanjikan. Hal ini berdasarkan nilai internal rate of return (IRR) sebesar 11,56 persen. Nilai IRR tersebut sangat dipengaruhi oleh angka proyeksi Lalu Lintas Harian Rata-Rata (LHR) sebesar 16.934 kendaraan per hari pada 2023.

Jalan Tol Semarang-Demak berlokasi di utara Jalan Nasional Semarang-Demak. Jalan Tol Semarang-Demak akan menunjang transportasi pada jalur Pantai Utara (Pantura) di Provinsi Jawa Tengah (Jateng). (*/BAS)

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Semarang-Demak Seksi II

Oleh:

Share

Leave a Comment

Majalah Lintas Official Logo
Majalahlintas.com adalah media online yang menyediakan informasi tepercaya seputar dunia infrastruktur, transportasi, dan berita aktual lainnya, diterbitkan oleh PT Lintas Media Infrastruktur.
Copyright © 2023, PT Lintas Media Infrastruktur. All rights reserved.