Jakarta – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyampaikan hingga Kamis (5/5/2022) tercatat sebanyak 8 juta penumpang telah menggunakan angkutan umum dalam arus mudik dan arus balik Lebaran 2022.
Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengungkapkan, data itu diambil sejak H-7 Idul Fitri 1443 Hijriah atau Senin (25/4/2022).
“Total pergerakan penumpang angkutan umum pada angkutan lebaran adalah 8.086.888 penumpang,” sebut Adita dalam keterangannya, Jumat (6/5/2022).
Ia mengungkapkan angka itu terbagi dalam beberapa sektor angkutan umum.
Pertama, sektor angkutan penyeberangan dengan jumlah penumpang terbanyak mencapai 2.377.036 orang.
“Penumpang angkutan penyeberangan terbanyak terjadi di Pelabuhan Merak, Bakauheni, Gilimanuk, Ketapang, dan Kariangau Balikpapan,” paparnya.
Jumlah penumpang kedua terbanyak terjadi pada angkutan udara dengan total penumpang sejumlah 1.981.210 orang. Adita menuturkan, lima bandara terpadat yaitu Soekarno-Hatta Jakarta, Sultan Hassanudin Makassar, Juanda Surabaya, Ngurah Rai Denpasar, dan Sepinggan Balikpapan.
Sementara angkutan umum lebaran pilihan ketiga masyarakat adalah bus dengan 1.636.592 penumpang.
“Terminal terpadat ada di Kertonegoro Ngawi, Tirtonadi Solo, Giwangan Yogyakarta, Ir. Soekarno Klaten serta Purboyo Madiun,” ucap dia.
Kereta api justru menjadi pilihan keempat masyarakat dengan jumlah penumpang sebanyak 1.330.795 orang.
Stasiun dengan jumlah terpadat di lima Daerah Operasi (Daop) PT Kereta Api Indonesia (KAI) yaitu Daop 1 Jakarta, Daop 8 Surabaya, Daop 6 Yogyakarta, Daop 2 Bandung dan Daop 4 Semarang.
Sementara angkutan laut menempati peringkat kelima, dengan jumlah penumpang 761.255 orang.
“Adapun 5 pelabuhan dengan penumpang terbanyak ada di Gilimanuk, Batam, Tanjung Balai Karimun, Tanjung Pinang, dan Balikpapan,” pungkasnya.
Sebagai informasi data ini didapatkan dari hasil pemantauan Kemenhub pada 111 terminal bus, 16 pelabuhan penyeberangan, 50 bandara, 110 pelabuhan laut, dan 13 Daop/Divre.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo menyampaikan 85,5 juta orang mudik tahun ini.
Mayoritas pemudik memilih pulang kampung dengan menggunakan kendaraan pribadi. Terdapat 23 juta mobil dan 17 juta motor yang dipakai oleh masyarakat.
Korlantas Polri pun menilai ada perbedaan situasi mudik tahun 2022 dengan 2019.
Pihak kepolisian menjelaskan, antusiasme mudik tahun ini masih terjadi bahkan hingga Idul Fitri 1443 Hijriah. Padahal pemudik turun drastis di hari H pada Lebaran 2019. (*)
Baca juga: Sambut Lebaran 2022, BPJN Aceh Siapkan Personil dan Posko Pantau Jalan Nasional Aceh